PHINTAS Daily Report (Jan 18th, 2022)
View PDF
18 Jan 2022

DOMESTIC MARKET REVIEW

IHSG [Resistance : 6700] [Pivot : 6660] [Support : 6630]

Memperoleh arahan positif dari indeks-indeks di Eropa (17/1), IHSG berpeluang mencatatkan technical rebound ke kisaran 6660-6680, jika bertahan pada level 6645 pada Selasa (18/1). Aksi beli selektif pada saham-saham bluechip, terutama di sektor keuangan, diperkirakan berlanjut dan kembali menjadi penopang IHSG pada perdagangan Selasa (18/1). Saham-saham bluechip kembali menjadi top picks di Selasa (18/1), meliputi ARTO, BBRI, ADRO, ASII, ICBP dan PWON. Indikasi rotasi ke saham-saham bluechip tersebut salah satunya dipicu oleh peningkatan uncertainty risk, seiring kenaikan kasus harian COVID-19 di Indonesia dalam beberapa hari terakhir. Terbaru, terdapat kemungkinan status PPKM di Jakarta naik ke level 3. Hal ini tengah dibahas oleh Pemprov DKI Jakarta dan Pemerintah Pusat. Dari data ekonomi. surplus Neraca Perdagangan Indonesia (NPI) turun ke US$1.02 miliar di Desember 2021 dari US$3.51 miliar di November 2021. Penurunan tersbut sejalan dengan perlambatan pertumbuhan ekspor dari 49.7% yoy di November 2021 menjadi 35.3% yoy di Desember 2021. 


POINTS OF INTEREST

• Indeks-indeks Wall Street libur pada perdagangan Senin (17/1).

• Mayoritas indeks di Eropa ditutup menguat pada perdagangan Senin (17/1).

• Eurogroup President, Pascal Donohoe menyatakan bahwa kenaikan inflasi di Euro Area yangtengah terjadi bukan merupakan hal yang unexpected.

• Sebelumnya, ECB President, Christine Lagarde telah menegaskan komitmen ECB untuk menjaga stabilitas harga di Euro Area.

• Realisasi pertumbuhan ekonomi FY 2021 Tiongkok, sebesar 8.1% yoy berada di bawah ekspektasi (8.4% yoy).

• IHSG berpeluang mencatatkan technical rebound ke kisaran 6660-6680 (18/1).

• Surplus NPI turun ke US$1.02 miliar di Desember dari US$3.51 miliar di November 2021.

• Top picks (18/1) : ARTO, BBRI, ADRO, ASII, ICBP dan PWON. 


MARKET NEWS

PTPP PT PP (Persero) Tbk

PT PP (Persro) Tbk (PTPP) mentargetkan perolehan kontrak baru sebesar Rp31 triliun di tahun 2022, Perolehan kontrak baru tersebut diperkirakan berasal dari sektor gedung sebesar 34.56%, jalan dan jembatan 30.95%, industri sebesar 11.29%, minyak dan gas 7.90%, bendungan 5.48%, irigasi 3,87%, pelabuhan 2.10%, pembangkit listrik 2.07% dan bandara udara sebesar 1.77%.

WSKT PT Waskita Karya (Persero)

Tbk PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) berhasil memperoleh dana sebesar Rp9.44 triliun melalui rights issue yang dilaksanakan akhir tahun 2021. Rights issue dari WSKT berhasil terserap 78.95% dengan menerima dana dari publik sebesar Rp1.54 triliun dan Penyertaan Modal Negara (PMN) sebesar Rp7.90 triliun. Tujuan dari rights issue tersebut untuk memperbaiki kinerja keuangan secara berkelanjutan.

ISAT PT Indosat Tbk

PT Indosat Tbk (ISAT) bekerja sama dengan PT Industri Kereta Api atau PT INKA (Persero) untuk penyediaan solusi teknologi informasi dan komunikasi serta Internet of Things (IoT) guna menjawab tantangan kemajuan global. Dalam waktu dekat INKA berencana memproduksi 8 unit baterai listrik yang akan ditunjukkan kepada masyarakat dan peserta G-20 bahwa IoT dari sistem transportasi telah berkembang dan berjalan.

DRMA PT Dharma Polimetal Tbk

PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) sudah menggunakan dana IPO sebesar Rp31.8 miliar dari total perolehan dana sebesar Rp314.62 miliar. DRMA merealisasikan penggunaan dana tersebut untuk menambah porsi saham di anak usahanya, dan sisanya direncanakan untuk ekspansi serta meningkatkan kapasitas pabrik.

AMOR PT Ashmore Asset Management Indonesia Tbk

PT Ashmore Asset Management Tbk (AMOR) mengalami kenaikan total dana yang dikelola sebsar 9.0% qoq, dan 2.7% yoy ke posisi tertinggi yang pernah dicapai AMOR sebsar Rp39.6 triliun pada akhir Desember 2021. Pertumbuhan dana yang kelola dari Rp3.3 triliun didorong oleh arus dana masuk sebesar Rp2.8 triliun dan kinerja positif investasi sebsar Rp0.5 triliun. 


PHINTRACO SEKURITAS

The East Tower 16th Floor

Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung Kav. E3.2 No. 1

Mega Kuningan, Jakarta 12950

P.  +6221 2555 6111

F.  +6221 2555 6138

W. www.phintracosekuritas.com